KAB. CIREBON - Dalam rangka menjalin silaturahmi dan memelihara situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif, giat unit patroli Polsek Ciwaringin Polresta Cirebon, melakukan Patroli malam hari. patroli dialogis sambangi Pondok Pesantren Al, Bahjah, Desa Ciwaringin Kecamatan Ciwaringin Senen, (18/12/2023).
Patroli dengan sambangi Ponpes Al, Bahjah, bertujuan untuk menjalin kedekatan antara santri dengan personil Polsek Ciwaringin, karna mengingat santriwan dari Ponpes Al, Bahjah dari berbagai daerah di Indonesia, sehingga perlu pendekatan secara rutin untuk di sambangi, guna mencegah timbulnya gangguan Kamtibmas, dilingkungan Ponpes dan di luar dilingkungan Ponpes, dengan harapan situasi selalu dalam keadaan aman,
Giat sambang Ponpes ini di samping untuk meningkatkan hubungan silaturrahim antar Pengurus dan Santriwan Ponpes serta untuk menjaga situasi Kamtibmas yang aman dan kondusif di wilayah Polsek Ciwaringin.
Kapolresta Cirebon Kombes Pol. Arif Budiman, S. I. K. MH. melalui Kapolsek Ciwaringin IPTU BABAN KURBANDI, mengatakan patroli bukan hanya dijalan yang sepi atau rawan kejahatan, tapi juga di tempat Ibadah dan di Ponpes - Ponpes yang ada di wilayah Kecamatan Ciwaringin, guna menjaga konduktivitas yang selalu aman.