KAB. CIREBON - Kegiatan Patroli Dialogis ini telah dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Kalimukti Brigadir Rangga bersama Ka SPKT Polsek Pabedilan Aiptu Iwan Setiawan terhadap Pemuda yang nongkrong di pinggir Jalan D.I Panjaitan Desa Kalimukti Kecamatan Pabedilan, Sabtu (08/07/2023).
Dalam Himbauan Kamtibmas tersebut Brigadir Rangga telah menyampaikan agar Pemuda yang sedang nongkrong sambil bermain musik / gitar ini hendaknya tetap menjaga Kondusifitas di Lingkungannya serta tidak mengkonsumsi minuman keras ataupun obat-obatan terlarang lainnya yang dapat menjadi pemicu keributan ataupun dapat meresahkan masyarakat, selain itu juga pemuda diharapkan mempunyai peran aktif dalam memberikan informasi Kamtibmas jika di ketahui dan kemungkinan akan terjadi gangguan kamtibmas agar kita pihak kepolisian sedini mungkin melakukan upaya pencegahan serta melakukan tindakan lain untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif.
Kapolresta Cirebon Kombes Pol Arif Budiman, S.I.K, M.H melalui Kapolsek Pabedilan Iptu Mulyadi, SH juga membenarkan apa yang telah dilakukan oleh Anggotanya dalam setiap kegiatan hendaknya di ikuti dengan himbauan Kamtibmas kepada warga masyarakat, juga selalu bersikap yang humanis dan santun namun tegas dengan mengedepankan silaturahmi agar masyarakat memahami maksud dan tujuan apa yang telah disampaikan tersebut semata untuk kepentingan bersama dalam pengelolaan Kamtibmas sebagai upaya peningkatan Pelayanan kepada masyarakat juga menciptakan situasi yang aman dan kondusif