KAB. CIREBON - senin 15 Januari 2024 pukul 22.30 Wib s/d 23.30 Wib di Wilkum Polsek Sumber telah dilaksanakan Giat Pengecekan Poskamling oleh Kapolresta Cirebon beserta para PJU ke Poskamling yg ada di wilayah Hukum Polsek Sumber Polresta Cirebon.
Giat pengecekan Poskamling Rt 04 Rw 05 kelurahan kemantren kecamatan Sumber Kabupaten Cirebon tersebut dipimpin langsung Kapolresta Cirebon KOMBESPOL SUMARNI. S.IK, SH, MH, dgn didampingi Kabag Ops Polresta Cirebon KOMPOL PURNAMA, SH, Kasat Binmas, dan Kasi Propam, serta disambut oleh Kapolsek Sumber AKP. YULIANA, SAB, M.Si, ketua FKPM Kelurahan Kemantren Bapak BAMBANG SURAKONDA, Ketua Awak Poskamling Bapak TAMSINA serta Awak Poskamling Kel. Kemantren
Dalam giat Kunjungan Kapolresta tersebut melakukan pengecekan sbb :
Cek Kesiapsiagaan ketua awak poskamling serta awak Poskamling yg ada di Kelurahan Kemantren
Mengecek kelengkapan poskamling
Dilanjutkan arahan bertempat di Poskamling yg dihadiri Kapolsek, para kanit Polsek Sumber dan Awak Poskamling
Bahwa kegiatan Pengecekan Poskamling oleh Kapolresta Cirebon beserta para PJU ke Poskamling Kelurahan Kemantren tersebut dalam rangka mengecek sejauh mana kesiapan Poskamling kelurahan kemantren serta utamakan Patroli Dini hari dan Antisipasi gangguan Kamtibmas yg ada di wilayah kelurahan kemantren guna mengantisipasi hal-hal yg tdk diinginkan.
Telah dilakukan Monitoring dan mendokumentasikan kegiatan.
Selama kegiatan berlangsung situasi aman tertib dan kondusif.